Tips dan Cara Agar Blackberry Tidak Lemot


Blackberry LemotBagi sebagian pengguna handset blackberry, kata lemot biasanya sudah identik dengan perangkat satu ini. Sehingga tidak sedikit pengguna yang sudah terbiasa dengan tradisi blackberry lemot ini tidak mempermasalahkannnya lagi. Namun bagi Anda yang mungkin baru pertama kali menggunakan perangkat blackberry yang saat ini semakin murah saja harganya, tentunya hal ini akan sedikit mengganggu. Lalu, Tips dan Cara Agar Blackberry Tidak Lemot?

Lemot atau lambat secara kinerja pada perangkat blackberry bisa disebabkan oleh banyak hal. Baik karena koneksi jaringan yang bermasalah, atau mungkin juga karena cara penggunaannya dan spesifikasi produk itu sendiri. Tentunya bisa Anda bayangkan, sebuah perangkat Blackberry Z30 yang awal kemunculannya cukup menggiurkan, ternyata hanya di dukung kekuatan processor Dual Core. Berbanding jauh dengan perngkat android yang rata-rata sudah mengusung Quad Core, bahkan Octa Core.

Masalah klasik "lemot" ini makin di perparah oleh penggunanya sendiri yang biasanya tidak mengindahkan batasan spesifikasi perangkatnya, hingga menjejali dengan berbagai aplikasi yang tidak terlalu berguna, hingga akhirnya membuat balckberry makin lemot. Dan berikut ini adalah beberapa Tips dan Cara Agar Blackberry Tidak Lemot seperti yang dikutip dari Merdeka.com

BATASI PENGGUNAAN APLIKASI
Beberapa aplikasi yang terinstal di BlackBerry Anda harus mendapat perhatian lebih. Pasalnya aplikasi ini akan memakan jatah memori lebih banyak. Tentu saja Anda harus lebih selektif untuk memilih aplikasi apa saja yang penting untuk Anda, selebihnya lebih baik di uninstal. Oleh karena itu, Agar Blackberry Tidak Lemot cobalah untuk membatasi penggunaan aplikasi.
BATASI GRUP BLACKBERRY
Pemicu lemotnya BlackBerry bisa juga disebabkan oleh banyaknya grup. Pada dasarnya, BlackBerry Messenger (BBM) adalah penyedot kapasitas memori terbesar, apabila terlalu banyak grup maka bisa dipastikan kinerja perangkat Anda akan menurun. Oleh karena itu, Agar Blackberry Tidak Lemot, cobalah untuk membatasi jumlah grup di kontak BBM Anda.
BACKUP DAN TUTUP APLIKASI CHAT
Anda dapat melakukan hal ini untuk mengurangi kapasitas memori. Atau mungkin apabila Anda ingin menyimpannya, Anda dapat melakukan setting di BBM dengan cara Options-Save Chat History-kemudian pilih media card. Maka percakapan Anda akan tersimpan di media card. Cara ini bisa dilakukan Agar Blackberry Tidak Lemot.
BACKUP DAN HAPUS EMAIL
Apabila terlalu banyak E-mail yang menumpuk, tentu saja akan menyebabkan BlackBerry Anda lemot. Jalan satu-satunya Agar Blackberry Tidak Lemot adalah dengan mem-backup dan menghapus beberapa bagian yang tidak penting agar kinerja handset Anda lebih ringan.
RAJIN MEMBERSIHKAN LOG
Ini cara mudah yang biasa dilakukan Agar Blackberry Tidak Lemot, yaitu dengan menekan ALT+LG+LG. Cara ini cukup efisien, sebaiknya dilakukan sesering mungkin.
SELALU MENGHAPUS CACHE MEMORY BROWSER
Membersihkan cache browser bisa mengantisipasi Agar Blackberry Tidak Lemot. Anda dapat melakukan ini dengan cara Menu BlackBerry - Browser - Options - Cache Operations - Clear history.
SERING MELAKUKAN CLEANING MEMORY
Ini diharapkan untuk membuang beberapa sampah yang menempel pada memori. Caranya: Menu BlackBerry - Options - Security Options - Memory Cleaning - Ubah status ke posisi ENABLE - Menu BB - Clean Now. Cara ini bisa dilakukan Agar Blackberry Tidak Lemot.
SELALU MENYIMPAN FILE KE MEMORI EKSTERNAL
Adanya file berupa foto, video, musik, dan lain sebagainya sebaiknya disimpan di memori eksternal agar memori internal tetap dalam kondisi yang baik dan sewajarnya, Agar Blackberry Tidak Lemot saat menjalankan aplikasi system.
Itulah Info Teknologi Gadget Terbaru tentang beberapa Tips dan Cara Agar Blackberry Tidak Lemot pada kesempatan kali ini. Baca juga Tips dan Trik Gadget sebelumnya tentang Tips dan Cara Samsung Galaxy S4 Asli dan Palsu. Semoga tips dan trik ini bisa berguna bagi Anda semua para pengguna gadget sekalian...
newer older beranda
 
Copyright 2013 Info Gadget Android Terbaru | Powered by Blogger