HTC One M8 saat ini menjadi perbincangan hangat setelah produk yang sebelumnya dikenal dengan
HTC All New One 2014 ini resmi diluncurkan di New York dan London. Berbagai media techno gadget mengulas tentang produk terbaru dari perangkat
HTC One M8. Namun pubik masih bertanya-tanya, akankah
HTC One M8 bakal sesukses HTC One seperti yang terjadi pada tahun 2013 lalu?
Kelebihan dan Kekurangan HTC One M8
Sebagai suksesor perangkat sebelumnya, tentunya HTC One M8 memang dipersiapkan sebaik mungkin agar bisa lebih sukses dan diterima pasar dengan baik. Walauypun demikian, konsumen tetap saja akan melihat
Kelebihan dan Kekurangan HTC One M8 jika dibandingkan dengan perangkat sebelumnya. Lalu, apa saja
Kelebihan dan Kekurangan HTC One M8 jika dibandingkan dengan HTC One 2013?
Kelebihan HTC One M8
Dari sisi desain, HTC One M8 ukuran layar lebih lapang dari suksesornya. Layar 5 inch HTC One M8 menjadi kelebihan perangkat terbaru ini. Selain itu, untuk memudahkan pengguna HTC One M8 membuang tombol "Home Dedicated" dan mengusung semua navigasi di dalam layar.
Dari sisi kinerja otak, HTC One M8 sudah menggunakan prosesor Snapdragon 801 quad core 2,3 GHz dan RAM 2 GB. Ini merupakan prosesor paling gres, dan bahkan diklaim tercepat untuk saat ini. Kemampuan kinerja ini jauh diatas pendahulunya.
Dari Sisi Kamera, HTC One M8 sudah menggunakan kamera 4,1 Ultrapixel, plus tambahan kamera kedua yang sejajar garis lurus, sebesar 2 megapixel. Dibagian depan juga dilengkapi kamera dengan resolusi hingga 5 megapixel dengan wide angle. Ini jauh lebih canggih dibandingkan HTC sebelumnya.
Kelebihan HTC One M8 makin terlihat dengan kehadiran berbagai fitur canggih yang tidak miliki oleh perangkat lain. Mulai dari aplikasi Sixth Sense, BlinkFeed, hingga kualitas suara yang menggelegar dengan dukungan fitur BoomSound. Semua menjadi Kelebihan HTC One M8.
Kekurangan HTC One M8
Satu-satunya Kekurangan HTC One M8 vs HTC One mungkin terlihat pada kejernihan dan kerapatan layar. Walaupun HTC One M8 telah mengusung layar lebih lebar menjadi 5 inch, namun dukungan layar masih tetap 1080p dengan kepadatan 469 ppi. Itu artinya, tampilan layar akan jauh lebih jernih pada HTC One dibandingkan pada HTC One M8. Ini dikarenakan HTC One memiliki penampang layar yang lebih kecil yaitu 4,7 inch. Ini menjadi Kekurangan HTC One M8.
Demikianlah
Info Teknologi Gadget Terbaru tentang
Kelebihan dan Kekurangan HTC One M8 jika dibandingkan dengan suksesornya HTC One pada kesempatan kali ini. Baca juga
Info Gadget Terbaru sebelumnya tentang
Kelebihan Smartphone Android. Semoga bisa menjadi referensi bagi pengguna gadget smartphone sekalian...