Spesifikasi dan Harga Smartphone LG L80 KitKat


Smartphone LG L80Smartphone LG L80 saat ini resmi hadir di Indonesia khusus untuk para pengguna mid-end atau pengguna kelas menengah. Hal ini terlihat dari Spesifikasi dan Harga yang ditawarkan memang sesuai untuk segmentasi ini.

Fitur dan Desain LG L80

Seperti dikutip dari Merdeka.com, LG L80 ini sendiri bakal diluncurkan ke pasaran mulai bulan Mei 2014 ini termasuk Indonesia dengan mengusung fitur dual SIM GSM/GSM yang mana SIM 1 mendukung hingga jaringan HSDPA dan SIM 2 mendukung jaringan EDGE. Fitur LG L80 tentunya lebih melimpah dengan sistem operasi Android 4.4 KitKat yang diusungnya.

Melihat sisi desain perangkat ini, sepertinya LG sengaja mempersiapkan sebuah smartphone yang enak dan kokoh dalam genggaman. Hal ini terlihat dari bentukan desain body belakan yang agak sedikit menjorok kedalam agar pegangan pada smartphone menjadi kuat. Sedangkan untuk tampilan keseluruhannya sendiri, Desain LG L80 KitKat lebih mengarah ke tampilan LG Nexus. Lalu, seperti apakah Spesifikasi dan Harga Smartphone LG L80 KitKat terbaru ini?

Spesifikasi Smartphone LG L80

Dukungan sistem operasi terkini Android KitKat tentunya membuat Samrtphone LG L80 ini mampu terinstal aplikasi android terkini yang tidak dimiliki oleh sistem operasi dibawahnya, semila Jelly Bean. Kemampuannya juga akan lebih maksima dengan dukungan spesifikasi lainnya. Dan berikut adalah Spesifikasi LG L80 seperti dibawah ini:
  • Sistem Operasi: Android 4.4 KitKat
  • Layar: 5.0 inches IPS 480 x 800 pixels
  • Processor: Dual-core 1.2 GHz Cortex-A7
  • Memori RAM: 1GB
  • Memori ROM: 4GB microSD 32GB
  • Kamera Utama: 5MP AF Led Flash
  • Kamera Depan: VGA
  • Baterai: 2540 mAh

Harga Smartphone LG L80

Masih mengutip sumber yang sama, Harga Smartphone LG L80 ini dibanderol dengan tarif Rp 2,5 jutaan. Sayangnya, belum diketahui tanggal pasti peluncurannya dipasaran Indonesia. Kita tunggu saja...

Itulah sedikit Info Teknologi Gadget Terbaru tentang Spesifikasi dan Harga Smartphone LG L80 KitKat pada kesempatan kali ini. Lihat juga Spesifikasi dan Harga Gadget sebeumnya yang tidak kalah canggihnya, yaitu Tablet Acer Iconia Tab 7 yang juga sudah menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat. Semoga bisa menjadi panduan Anda sebelum membeli gadget smartphone kesayangannya...
newer older beranda
 
Copyright 2013 Info Gadget Android Terbaru | Powered by Blogger